Our Life

Sunday, August 01, 2021

Aku Ingin Bisa Menangis Lagi

Aku ingin bisa menangis lagi. 
Menangis ketika bersujud. 
Menangis ketika menengadahkan tangan, memohon pertolonganMu setelah mengeluhkan semua yang kurasakan padaMu. 

Aku rindu airmata ini bercucuran karena takut adzabMu dan berharap pertolongan dan ampunanMu. Bahkan aku ingin bisa ketiduran lagi di atas sajadah setelah kelelahan karena menangis kepadaMu. Aku sedih jika aku sulit menangis kepadaMu lagi. Bahkan aku berusaha keras untuk menangis lagi tapi hati ini rasanya tak sama. Seolah-olah aku berpura-pura dan aku merasa bahkan yakin bahwa Kau tahu yang tersembunyi dalam hatiku. Astaghfirullah al adzhiim.

Aku ingin selalu merasa dekat padaMu dalam tangisanku kepadaMu ya Allah. Sungguh! Aku ingi merasakan rengkuhanMu lagi yaa Allah. Yaa Allah Yang Maha Kuasa, jangan biarkan aku...jangan jauhi aku...jangan tinggalkan aku, jangan! Rengkuhlah diriku lagi! Aku ingin bisa menangis lagi. Meskipun sedih, sakit menghadapi ujianMu tapi aku bahagia bisa menangis dalam rengkuhanMu yaa Rabb.

Aku ingin bisa menangis lagi karena hadits ini:
Dari Ibnu Abbas radhiyallahu 'anhuma, bahwa Nabi SAW bersabda, “Dua mata yang tidak akan disentuh oleh neraka; mata yang menangis karena takut kepada Allah dan mata yang berjaga di jalan Allah.” (HR. At-Tirmidzi).


0 Comments:

Post a Comment

<< Home